Pengertian Revaluasi Aset dan Manfaatnya bagi Perusahaan

Seiring berjalannya waktu, nilai aset akan terus berubah. Hal inilah yang mewajibkan agar perusahaan melakukan revaluasi aset. Kegiatan ini sangatlah penting bagi perusahaan, karena perusahaan dapat menghitung penghasilan serta biaya dengan lebih wajar. Dengan demikian, kemampuan serta nilai sebuah perusahaan yang sebenarnya dapat diketahui dengan tepat.

Apa Itu Revaluasi Aset?

Ada satu kegiatan yang tidak boleh dilewatkan oleh perusahaan yaitu evaluasi ulang terhadap aset yang dimiliki. Revaluasi aset ini adalah sebuah aktivitas untuk meninjau kembali nilai aset tetap yang ada di sebuah perusahaan.

Hal ini harus dilakukan karena beberapa hal. Seperti adanya peningkatan atau penurunan nilai aset tetap setelah dievaluasi. Nilai aset sendiri akan terus mengalami perubahan akibat situasi tertentu yang terjadi dalam sebuah periode.

Penyebab Berubahnya Nilai Aset Tetap

Ada beberapa hal yang menyebabkan berubahnya nilai aset tetap, yaitu secara mikro maupun makro. Faktor mikro umumnya terjadi akibat adanya depresiasi atau penurunan nilai manfaat. Maksudnya adalah setiap aset yang terus menerus digunakan, maka nilai manfaatnya kan berkurang.

Sedangkan faktor makro, diakibatkan karena adanya pengaruh dari kondisi perekonomian. Baik devaluasi, inflasi ataupun kondisi di luar ekonomi, namun sangat mempengaruhi perekonomian secara langsung.

Aset Apa Saja yang dapat Direvaluasi?

Banyak yang bertanya apakah semua aset di perusahaan dapat direvaluasi? Jawabannya adalah tidak. Meskipun kegiatan revaluasi ini wajib, faktanya hanya aset-aset tertentu yang dapat direvaluasi. Beberapa kriteria yang terkait aset yang bisa direvaluasi, antara lain:

  • Aset tetap yang berwujud, seperti tanah, bangunan, mesin dan lainnya;
  • Ketentuan aset wajib berada di Indonesia;
  • Memiliki nilai manfaat yang erat kaitannya dengan objek pajak; dan
  • Aset direvaluasi secara reguler dan teratur.

Manfaat Revaluasi Aset untuk Perusahaan

Proses revaluasi terhadap aset di perusahaan ini sangatlah penting karena masuk ke dalam peraturan pemerintah. Manfaat melakukan revaluasi ini bagi perusahaan sangat banyak. Yakni meliputi sejumlah aspek pokok yang disebutkan di bawah ini:

1. Meningkatkan Performa Perusahaan

Melalui revaluasi aset maka perusahaan dapat lebih memahami kondisi keuangan perusahaan terkini. Misalnya, aset yang dibeli beberapa tahun lalu, tentu saja akan mengalami kenaikan harga yang signifikan saat ini. Naiknya harga aset ini sangat memungkinkan untuk perusahaan mengajukan tambahan hutang ke bank. Artinya perusahaan semakin berkembang.

2. Mengurangi Kewajiban Pajak

Dikarenakan nilai aset perusahaan yang meningkat saat ini, tentu akan mempengaruhi biaya penyusutan. Di mana biaya penyusutan yang meningkat akan berdampak terhadap laporan keuangan. Sedangkan laba yang diperoleh perusahaan akan turun bersamaan dengan kewajiban pajak yang secara otomatis akan berkurang saat itu.

3. Mengontrol Modal

Seperti yang diketahui bahwa kegiatan revaluasi ini akan menurunkan debt to equity ratio dari perusahaan. Dengan begitu, sebuah bank akan dengan mudah meminjamkan utang ke perusahaan tersebut. Hal ini dapat terjadi karena ketika peningkatan jumlah modal terjadi maka capital ratio juga ikut meningkat.

4. Meningkatkan Kepercayaan Pemegang Saham

Tujuan dilakukannya revaluasi terhadap aset adalah agar dapat memberikan nilai riil atau nilai nyata terhadap aset yang ada di perusahaan. Dengan nilai aset yang realistis akan membuat perusahaan go public. Bahkan nilai aktiva yang sudah direvaluasi juga dapat dijadikan tambahan nilai saham.

5. Menarik Minat Investor

Semua investor yang ingin berinvestasi di sebuah perusahaan pasti melakukan berbagai pertimbangan. Dengan melakukan revaluasi terhadap aset, akan menjadi nilai lebih di mata investor. Karena bagi investor kesadaran dalam mengevaluasi aset perusahaan menunjukkan kedisiplinan perusahaan tersebut dalam mengelola laporan keuangan.

Baca Juga: [MUDAH] Cara Main Airdrop Crypto untuk Pemula

Itulah beberapa hal terkait revaluasi aset pada perusahaan. Karena pentingnya tindakan ini , maka segeralah melakukan revaluasi pada aset-aset yang ada di perusahaan yang dipunyai. Sehingga perusahaan akan mendapatkan berbagai manfaat yang tentunya akan berpengaruh terhadap kondisi perusahaan ke depannya.